Powered by Blogger.
RSS
Container Icon

Si "GREEN" Stuff sampai LuVe Litee "GREEN" Tea

Hijau, green dalam bahasa Inggris, grÃœn dalam bahasa Jerman, dan midori dalam bahasa Jepang. Hijau merupakan warna yang melambangkan kesejukan, kesegaran, dan ketenangan. Sebuah warna yang menunjukkan ketenangan bagi setiap orang yang melihatnya, merupakan salah satu hal yang mendasari saya untuk menyukai warna hijau.
Sudah sejak SMP saya menyukai warna ini, hampir di setiap perlengkapan sekolah saya isinya pasti hijau, kebiasaan mengumpulkan barang-barang berwarna hijau pun terkadang masih saya lakukan hingga saat ini. Ketika saya ulang tahun pun teman-teman saya banyak yang memberikan kado berupa barang-barang yang berwarna hijau, dan sampai background dan nama blog saya pun juga hijau. Bahkan ada teman saya yang memanggil saya HULK karena “ijo”ers banget. Hmmmm... I love green. Dan tanpa disadari dalam memilih camilan pun terkadang saya suka memilih rasa yang berhubungan dengan warna hijau :D. Hohohoho what a green lover :P.
Hingga suatu siang yang cukup panas saya ingin sekali ngemil es krim. Cuzz saya langsung pergi ke toko terdekat dan sampailah mata saya tertuju pada es krim Campina LuVe Litee rasa green tea yang cukup eye catching. Tak mau lama-lama, langsung deh saya cepat-cepat pulang ke rumah dan melahap es krim LuVe Litee green tea ini. Sluurrpp...hmm rasa green tea yang sungguh menyegarkan. Saya jadi ketagihan buat melahap es krim ini lagi. Eh, tapi kalau keseringan makan es krim nanti badan bisa jadi endut nih, karena setahu saya kalori yang terkandung dalam es krim cukup besar. Eiitss, tapi tunggu dulu, setelah saya baca kemasan es krim LuVe Litee, ternyata es krim ini merupakan es krim lowfat, kok bisa?? Ya karena es krim ini terbuat dari susu kedelai yang tentunya 100% non dairy. Jadi kita bisa ngemil es krim ini kapan pun dan dimana pun tanpa takut endut gitu hehehe. Di samping itu, tidak hanya rasa green tea saja yang ditawarkan es krim ini, tapi juga dua rasa lainnya seperti raspberry rosella dan chocolate.
LuVe Litee selain mengandung protein tinggi yang berasal dari susu kedelai, tiga varian rasa yang ditawarkan juga mengandung banyak manfaat lho, antara lain:
Chocolate è manfaat coklat antara lain sebagai anti depresi alami, membantu menurunkan berat badan, baik untuk kesehatan otak, menghaluskan kulit, menurunkan kolesterol, dan berbagai manfaat lainnya yang baik untuk tubuh.
Green tea è green tea antara lain bermanfaat untuk mengurangi depresi dan stress, meningkatkan konsentrasi belajar, menurunkan berat badan, memperkuat sistem kekebalan tubuh, dan mengurangi kolesterol dalam darah  
Raspberry rosella è manfaat bunga rosella antara lain untuk mengurangi stress, menurunkan kadar gula, bersifat penetral racun, melangsingkan tubuh, menghancurkan lemak, dan memperbaiki pencernaan. Sedangkan buah raspberry memiliki kandungan vitamin C yang sangat tinggi serta kandungan antioksidan yang mampu menangkal radikal bebas dan mencegah penuaan dini.
            Wah, ternyata ketiga rasanya memang terpusat pada manfaat melangsingkan tubuh dan sebagai anti stress. Semakin mantab deh sama es krim ini, udah gak bikin endut, harganya juga oke buat kantong. Jadi besok-besok gak mesti beli yang rasa green tea aja, tapi dua varian rasa yang lain juga :D.  

LuVe Litee green tea
Menikmati kesegaran LuVe Litee green tea
Sumber:

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

2012 trip to Japan: Tokyo Disney Sea



Selasa, 1 Mei 2012 Tokyo Disney Sea,,,, yeeeiiiyyyy,, merupakan salah satu tempat impian yang ingin saya kunjungi dengan uang tabungan sendiri, tapi sebelum uang tabungan saya terkumpul, eh Alhamdulillah sudah sampai sini duluan :D. Saya baru tahu bahwa Tokyo Disney Sea ini termasuk ke dalam Disney Resort. Jadi Disney Resort sendiri terdiri dari dua tempat, yaitu Disney Sea dan Disney Land *ini yang lebih familiar di telinga saya*. Untuk Disney Land biasanya permainan yang ditawarkan untuk anak-anak, ya mungkin untuk anak-anak sekitar di bawah 10 tahun, tapi tidak menutup kemungkinan buat orang dewasa main di sini, coz wahana permainannya lebih banyak yang tergolong ‘aman’ dan banyak tokoh-tokoh Disney-nya. Nah sedangkan wahana yang ada di Disney Sea lebih banyak yang tergolong ‘menegangkan’, tapi juga tidak menutup kemungkinan untuk anak-anak karena ada juga permainan santai dan ringan untuk anak-anak* (*asumsi pribadi hehehe).
Di Disney Sea ini terbagi beberapa area antara lain: Arabian Coast, Lost River Delta, Mermaid lagoon, Port Discovery, American Waterfront, Mysterious Island, dan Mediterranean Harbor. Dari setiap area itu sendiri masih dibagi lagi menjadi beberapa wahana. Fiuuhhh,, memang banyak sekali kalau ingin mencoba wahana ini satu persatu, satu hari penuh pun nampaknya tak cukup untuk mencoba semua wahana ini. Hohohoho, pinter banget nih pihak Disney bikin wahana banyak biar pengunjung gak cuma datang sekali aja kesini. Saya saja sampai lupa naik wahana apa saja hehehe.
Saya mau cerita satu wahana yang saya ingat saja deh. Waktu itu saya dan kakak saya (berdua) naik wahana bernama “Indiana Jones Adventure: Temple of the Crystal Skull” yang berlaku FP alias fast pass, jadi maksud fast pass di sini adalah dengan memiliki “Disney Ticket Pasport” yang berlaku, kita bakalan dapat ‘fast pass ticket’ yang menunjukkan jam kita akan kembali ke wahana ini tanpa harus mengantri panjang-panjang, jadi selama kita menanti datangnya waktu bermain di wahana ini, kita bisa main ke wahana lain (pokoknya kita tinggal masuk tanpa harus antri panjang) *FP hanya berlaku di wahana tertentu saja*. Nah, ini yang saya tahu tentang istilah fast pass dari informasi GUIDE MAP. Kalau untuk permainannya sendiri ada yang biasa alias bisa maein barengan bersama teman-teman atau beramai-ramai, atau ada juga yang single rider a.k.a. naiknya sendirian. Nah, waktu itu kami berdua memilih single rider biar tidak perlu mengantri lama-lama, karena di sisi lain yang biasa (yah bisa dibilang multiple rider) antriannya....wuidihhh kaya ular panjaaannnggg bangeettt. Dan akhirnya kami langsung masuk. Nah antara  single rider dan multiple rider tentu saja terdapat perbedaan yang adil (coz kalau dipikir-pikir curang banget antara orang yang rela antri lama dan orang lain yang tinggal melaju aja tanpa antri lama). Bedanya kalau multiple rider kita mau main beramai-ramai bareng teman bisa langsung bersama-sama, bisa jejeran duduknya, tapi kalau lewat single rider walaupun kita datangnya beramai-ramai, tapi bakalan tetep duduknya sendiri-sendiri, gak jejeran karena dipisah sama mbak-mbak yang jaga tiket *di sini nih letak keadilannya*. Kalau saya sih mikirnya, ‘kan jarang banget ke sini, yang penting bisa ngrasain wahana ini walaupun gak duduk jejeran sama kakak yang penting tetep main deh :D. Akhirnya kami berpisah kereta. Hmm..sebelah saya waktu itu anak-anak cowok ABG jepang SMA sepertinya, jadinya ya rame deh. Wahananya seruu banget, bikin jantungan *hahaha lebayy. Pokoke seruu deh. Setelah perjalanan di wahana ini selesai saya ikutan si adek-adek jepang ini keluar *maklum takut nyasar :P. Eh, mereka kok motret-motret TV/ monitor yang ada di wahana itu sebelum bener-bener kami melewati pintu EXIT yaa?? Yawes saya ikut-ikutan aja, ohh ternyata momen di saat kita lagi ‘pose heboh’ direkam di monitor itu. Saya cari deh ‘pose heboh’ saya à pose teriak ketakutan dan akhirnya ketemu dan JEPRET. Dapet deh foto momen itu hehehe.
Wahana yang paling saya ingat sih itu. Yah semoga di lain kesempatan kalau uang tabungan saya sudah cukup, saya pingin main ke sini lagi..aamiinn, insya Allah. Yaa kalau bukan Disney resort Jepang, mungkin Disney Resort negara lain... Aamiin ya Allah :)



One day passport
Suasana di Disney Sea
Pose heboh yang tertangkap kamera cctv :p
GUIDE MAP

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

2012 trip to Japan: Sante Park Tahara



Minggu, 29 April 2012, Toyohashi, Perfektur Aichi, kakak saya mengajak ke taman bunga bernama “Sante Park Tahara”. Perjalanan dari apartemen ke tempat ini tidak jauh, hanya sekitar ± 1 jam kami sudah sampai. Di sini banyaakk sekali bunga-bunga indah berwarna-warni. Selain pemandangan indah yang disajikan, juga udaranya sejuk sekali karena ada di daerah perbukitan juga ditambah musim semi yang menyegarkan :). Di taman bunga seindah ini untuk bertamasya bersama keluarga atau pun berjalan-jalan dan berfoto bersama teman tidak dipungut biaya parkir sama sekali, pokoke NO PUNGLI at all. Sayangnya waktu kami ke sini bunga tulipnya sedang tidak mekar, tapi it’s ok, bunga-bunga lain sudah mewakili keindahan keseluruhan taman ini :). 

Mima with Shania
Foto dengan background jembatan merah :D with Alvard
Huruf katakana, baca: Rinaria
Indahnya warna-warni bunga-bunga
NO PUNGLI :E

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Europe Day 10.05.13



Hari Jumat lalu tanggal 10 Mei 2013, sekitar pukul 13.00 hingga pukul 17.00, Pusat Studi Jerman UGM yang bekerja sama dengan Kedutaan Besar Jerman mengadakan “EUROPE DAY”. Saya tahu acara ini juga karena diajak teman saya, Ledy untuk ikutan acara ini. Saya pun ke sini bersama Distya :D. Sebenarnya sekitar pukul 13.00 ada opening ceremony-nya, tapi karena saya ada urusan terlebih dahulu akhirnya kami baru sampai tempatnya sekitar pukul 2 siang.
Pertama kali masuk kami harus mengisi daftar isi terlebih dahulu, kemudian kami diberi nomor undian doorprize untuk diundi di akhir acara. Lalu kami berkeliling ke beberapa stand, ada stand dari berbagai negara seperti negara Jerman, Belanda, Perancis, Belgia, dan Skandinavia. Semua stand tampak menarik, ada stand yang menyajikan makanan khas asal negaranya, pemutaran film, sewa kostum+foto session, ada juga yang menyajikan buku bacaan tentang kebudayaan dan negara yang bersangkutan. Setelah membaca beberapa buku bacaan (mungkin lebih tepatnya melihat, karena buku yang bersangkutan berbahasa asing –>Jerman, Belanda, dll :p), kami langsung ke stand foto session yang disponsori oleh shoot&print photo instant. Dengan membayar 10 ribu rupiah, kita bisa menyewa kostum + foto untuk 1x jepret. Puas befoto-foto, kami langsung mencicipi makanan khas Negara Jerman yaitu “apfel kuchen mit ais” (baca: apfel kuhen mit ais -> yah kalau diartikan kue apel dengan es krim) seharga 7 ribu rupiah saja. Rasanya enak dan unik, ada rasa sedikit asam dari apelnya, dan manis + renyah dari kuenya, + dingin juga karena pakai es krim rasa pisang *pakai es krim komersial*.  Selain itu kami juga mencicipi “Poffertjes” asal Negara Belanda seharga 3 ribu rupiah/cup, isi tiap cup ada 5 buah. Kalau yang ini rasanya mirip apem jawa, tapi lebih gurih dan agak plain deh hehehe.
Untuk filmnya, saya dan Distya gak sempat nonton karena sudah telat dan quotanya sudah penuh, tapi kata Ledy dan Athila yang kami temui seusai nonton film sih biasa saja. Yawes, tidak terasa waktu hampir menunjukkan pukul 4 lebih, setelah menunaikan sholat asar di Masjid Kampus UGM, kami kembali ke Pusat Studi Jerman. Eh, ternyata acaranya hampir selesai, di luar Gedung Pusat Studi Jerman, ada beberapa “mas-mas” yang lagi asyik ber-parkour ria (*salah satu rangkaian acara Europe Day). Dan acara Europe Day  berakhir dengan atraksi parkour si “mas-mas” tadi :D. Oh iya dari kami berempat, gak ada yang dapat door prize hahaha, kami belum beruntung. 
Beberapa stand di Europe Day
Photo Session ^^


Poffertjes & Apfel Kuchen mit Ais

Mas-mas yang lagi parkour
Boneka dengan baju ‘bertani’ asal Belanda*
*ternyata baju khas Belanda seperti contoh yang ada di gambar “susu cap nona” selama ini bukanlah baju khas kebangsaan Negara Belanda, melainkan baju bertani dari Negara Belanda (kata mbak-mbak penjaga stand :D). Dari informasi yang saya peroleh, setiap daerah di Negara Belanda memliki baju ciri khas bertani untuk masing-masing daerah yang berbeda-beda.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...